NEWS & EVENTS ONLINE EXCLUSIVE

Pameran Perdana IAPF Gali Makna “Home” Lebih Dalam

Indonesian Architectural Photographer Forum (IAPF) menggelar pameran perdananya di event Homedec di Indonesia Convention Exhibition (ICE BSD City-Tangerang) pada 24-27 Oktober 2019. Kesempurnaan visual dari bentuk-bentuk simetris, kokoh, perabot yang menawan, dan tak jarang glamor seringkali terbingkai dalam potret rumah-rumah yang diabadikan para fotografer IAPF. Maka dari itu, melalui pameran yang bertajuk “Home” ini IAPF ingin menyampaikan kedalaman makna rumah yang lebih mendalam melalui karya fotografi.

Terlepas dari citra kesempuranaan visual, Antonius Widjaya, Lindung Soemarhadi, Mario Wibowo, Pandji Adidjojo, Paskalis Khrisno, Ricky Adrian, dan Sefval Mogalana, menampilkan bidik-bidik yang menyiratkan berbagai kesan mendalam tersendiri yang tak ternilai dengan angka. Bagi mereka, rumah bukan hanya sebagai benda yang melindungi manusia secara fisik, melainkan sebuah perasaan dan juga kesan yang melingkupi setiap insan yang berlindung di dalamnya.

Melalui pameran ini, IAPF ingin turut mengedukasi publik, arsitek, desainer interior, dan semua cakupan bidang porperti mengenai pentingnya sebuah dokumentasi yang baik dan tepat untuk setiap karya arsitektur dan interior. Karya fotografi yang baik adalah alat komunikasi dari hasil nyata konsep desain arsitektur maupun desain interior.

IAPF menjadi jembatan antara praktisi dan para user; baik itu arsitek, desainer, developer, brand hingga pemilik properti. Melalui IAPF, para user dapat menemukan talenta yang tepat untuk memenuhi kebutuhan dan seleranya masing-masing.

Dari sebuah pertemuan kasual dan hangat tersebut, IAPF juga menyampaikan beberapa agenda yang direncanakan akan diselenggarakan tahun mendatang, mulai dari workshop, seminar, sayembara hingga pameran tunggal untuk mewujudkan visi berbagi pengalaman, ilmu, dan informasi bagi insan-insan yang tertarik di dunia fotografi arsitektural. Dengan hadirnya IAPF di tengah industri kreatif saat ini, profesi fotografer arsitektural juga diharapkan mampu berkontribusi lebih agar makna karya dunia aritektur dan desain interior di Indonesia semakin kaya. ― Construction+ Online

yasbetir1.xyz winbet-bet.com 1kickbet1.com 1xbet-ir1.xyz hattrickbet1.com 4shart.com manotobet.net hazaratir.com takbetir2.xyz 1betcart.com betforwardperir.xyz alvinbet.help/ ritzobet.org betforward.com.co betforward.help betfa.cam 2betboro.com 1xbete.org 1xbett.bet romabet.cam megapari.cam mahbet.cam وان ایکس بت بت فوروارد