PROJECTS

Café del Mar Bali

Di Ibiza, Spanyol, terdapat satu tempat yang berdiri sejak 1980 yang tidak hanya dikenal karena iringan musik dan pemandangan matahari terbenamnya yang indah, namun juga populer karena gaya arsitektur Mediterania yang kuat. Tempat tersebut adalah Café del Mar. Setelah 40 tahun berdiri, café ini akhirnya mengembangkan sayapnya ke Bali, membawa suasana Ibiza untuk pertama kalinya ke Asia Tenggara melalui sebuah beach club yang luar biasa.

Pemilik Café del Mar Bali menginginkan fungsi yang sama seperti di Ibiza, yakni menggabungkan antara beach club dan café dengan pemandangan matahari terbenam yang indah. Terdapat dua kebutuhan yang perlu difasilitasi oleh Aboday Design selaku konsultan arsitektur yang dipercaya untuk menangani proyek ini.

Pertama adalah memfasilitasi para clubbers dengan gayanya yang santai, mencintai keramaian, dan mencari musik, serta makanan yang nikmat. Kedua, pengunjung restoran yang formal dan berkelas, serta ingin menikmati makanannya dalam suasana yang tenang dengan iringan musik yang lambat. Pemilik menginginkan gabungan dua fungsi ini dapat membuat Café del Mar lebih akomodatif dan hadir sebagai ruang yang berbeda dari kebanyakan klub pantai yang ada di Bali.

KONSEP DALAM DUA GAYA
Konsep yang diusung oleh Café del Mar pada setiap cabangnya di seluruh dunia tetap sama, yaitu selalu menghadirkan gaya arsitektur Mediterania yang kental, tidak terkecuali di Bali. Kendati kental dengan gaya arsitektur Mediterania, Café del Mar Bali tetap hadir kontekstual dengan Bali dan budayanya yang sangat kuat.


To read the complete article, register your details above
to be notified once the revamped Construction Plus App is ready!

DATA PROYEK
Nama Proyek: Café del Mar Bali
Lokasi: Jl. Subak Sari, Canggu, Bali
Selesai: Agustus 2019
Luas Tapak: 13.587 meter persegi
Luas Bangunan: 6.800 meter persegi
Jumlah Lantai: 2
Klien/Pemilik: PT CDM Bali Berjaya
Konsultan Arsitektur: Aboday Design
Principal Architect: Rafael David
Konsultan Desain Interior: Aboday Design
Principal Designers: Rahmi Sofiyanti, Amelia Mega & Michael Sunders
Konsultan Sipil & Struktur: Ir Willy Kurniawan
Konsultan Mekanikal & Elektrikal: Slamet Criyanto
Quantity Surveyor: Nuansa Triutama Jaya
Konsultan Lanskap: Hujan Mas Florestika
Kontraktor Utama: Trimega Liguna
Interior Fit-Out Contractor: CCM Design Bali
Foto/Gambar: Sonny Sandjaya

yasbetir1.xyz winbet-bet.com 1kickbet1.com 1xbet-ir1.xyz hattrickbet1.com 4shart.com manotobet.net hazaratir.com takbetir2.xyz 1betcart.com betforwardperir.xyz alvinbet.help/ ritzobet.org betforward.com.co betforward.help betfa.cam 2betboro.com 1xbete.org 1xbett.bet romabet.cam megapari.cam mahbet.cam وان ایکس بت بت فوروارد